Pehitungan Sandi Vigenere Cipher
Rumus Enkripsi Vigenere Cipher :
Pi = ( Ci - Ki ) mod 26
atau
Ci = ( Pi + Ki ) - 26 kalau hasil penjumlahan Pi dan Ki lebih dari 26
Rumus Dekripsi Vigenere Cipher :
Pi = (Ci - Ki ) mod 26
atau
Pi = ( Ci – Ki ) + 26 kalau hasil pengurangan Ci dengan Ki minus
Dimana:
Ci = nilai desimal karakter ciphertext ke-i
Pi = nilai desimal karakter plaintext ke-i
Ki = nilai desimal karakter kunci ke-i
Nilai desimal karakter :
A=0 B=1 C=2 ... Z=25
Sebagai contoh, jika plaintext adalah STIKOMBALI dan kunci adalah KAMPUS maka proses Enkripsi yang terjadi adalah sebagai berikut:
Plaintext :
STIKOMBALI
Key :
KAMPUSKAMP
Ciphertext :
CTUZIELAXX
Pada contoh diatas kata kunci KAMPUS diulang sedemikian rupa hingga panjang kunci sama dengan panjang plainteksnya. Jika dihitung dengan rumus enkripsi vigenere plainteks huruf pertama S (yang memiliki nilai Pi=18) akan dilakukan pergeseran dengan huruf K (yang memiliki Ki=10) maka prosesnya sebagai berikut :
Ci = ( Pi + Ki ) mod 26
= (18 + 10) mod 26
= 28 mod 26
= 2
Ci=2 maka huruf ciphertext dengan nilai 2 adalah C . Begitu seterusnya dilakukan pergeseran sesuai dengan kunci pada setiap huruf hingga semua plainteks telah terenkripsi menjadi ciphertext. Setelah semua huruf terenkripsi maka proses dekripsinya dapat dihitung sebagai berikut :
Pi = ( Ci – Ki ) + 26
= ( 2 – 10 ) + 26
= –8 + 26
= 18
Pi = 18 maka huruf plainteks dengan nilai 18 adalah S. Begitu seterusnya dilakukan pergeseran sesuai dengan kunci pada setiap huruf hingga semua ciphertext telah terdekripsi menjadi plainteks.
Resource : http://apri-yulianto.blogspot.co.id/2012/12/pehitungan-sandi-vigenere_24.html
0 Response to "Pehitungan Sandi Vigenere Cipher"
Post a Comment